Ujian Sekolah (US) menggunakan Aplikasi Android based Test (ABT) yang terintegrasi dengan Google Form pada Akun Belajar

Blog
By Admin, 2024-04-16 12:02:57 Kegiatan

Pada hari Selasa, 16 April 2024 SMK Negeri 1 Kuwus melaksanakan Ujian Sekolah dengan jumlah peserta didik kelas XII sebanyak 216 orang. Pelaksanaan Ujian dilakukan secara online dengan menerapkan Inovasi Aplikasi Android based Test (ABT) yang dikembangkan oleh TIM IT Software Engineering SMK Negeri 1 Kuwus pada Tahun 2023 dan sudah diterapkan 2 tahun berturut-turut dan berjalan dengan baik. Perangkat Lunak ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman Kotlin Android Studio sebagai Frond-End dan Bahasa Pemrograman PHP sebagai Back-Endnya dan terintegrasi dengan google form pada akun belajar milik bapak/ibu guru penyusul Soal US, sehingga proses pengolahan nilai dan analisis butir soal dapat dilakuakn secara efektif.

Gambar 1. Ujian hari pertama menggunakan Android based Test (ABT)

Peserta didik kelas XII yang mengikuti Ujian Sekolah (US) hari pertama berjalan dengan baik menggunakan masing-masing HP dan ada juga yang menggunakan tablet sekolah. Sekolah menyediakan 200 Tablet untuk membantu selama proses Ujian. Sementara untuk jaringan internet yang digunakan menggunakan 2 TP-Link Orbit Telkom dan 1 TP-Link asus yang dapat menjangkau 300 Client/User.

Ujian Sekolah ini dijadwalkan mulai tanggal 16 April dan selesai pada tanggal 20 April 2024. Setelah proses US selesai peserta didik menunggu informasi kelulusan yang diperkirakan pengumuman kelulusan pertengahan bulan Mei mendatang.


By Admin SMKN 1 Kuwus